Politeknik NSC Surabaya | Makna Logo Politeknik NSC Surabaya

Politeknik NSC Surabaya | Makna Logo Politeknik NSC Surabaya.

Logo dari Politeknik NSC Surabaya memiliki unsur bentuk, unsur warna dan arti logo

I. Unsur Bentuk

  1. Perisai sebagai pelindung
  2. Orang dengan jumlah (12) dua belas sebagai wakil dari unsur bangsa yang terdiri dari :
    1. Dewan Pembina NSC
    2. Yayasan Pendidikan Fajar Enesce
    3. Manajemen Politeknik NSC
    4. Mahasiswa NSC
    5. Alumni NSC
    6. Pemerintah (Eksekutif)
    7. DPR (Legislatif)
    8. Kejaksaan dan Kehakiman (Yudikatif)
    9. Tentara Republik Indonesia (TNI)
    10. Polisi Republik Indonesia (Polri)
    11. Perusahaan/Organisasi (BUMN/BUMD/Swasta/LSM)
    12. Masyarakat Umum
  3. Bumi sebagai dunia era globalisasi dimana kita (NSC) menjalani hidup (Aktifitas)
  4. Tulisan NSC adalah singkatan New Surabaya College sebagai lembaga tempat kita mengabdi
  5. Padi menguning sebagai lambang kesejahteraan

II. Unsur Warna

  1. Biru Tua sebagai lambang kedalaman ilmu pengetahuan
  2. Biru Muda sebagai lambang berpandangan jauh
  3. Kuning Emas menunjukkan kemuliaan dan kebijaksanaan
  4. Putih menunjukkan kesucian dan ketulusan
  5. Merah berarti tegas dan disiplin tinggi

III. Arti Logo

  1. Kedalaman ilmu pengetahuan dan berpandangan jauh ke depan menjadi perisai untuk melindungi dan menjaga NSC dalam mengabdi kepada Agama, Bangsa, dan Negara
  2. Setiap unsur dari NSC (gambar orang melingkari bumi dengan dasar warna putih) adalah bagian yang tak terpisahkan dari unsur bangsa dan saling bergandengan dalam mengembangkan, menghasilkan dan memanfaatkan ilmu pengetahuan, budaya dan teknologi yang relevan mendukung tujuan pembangunan nasional dengan didasari ketulusan dan kesucian hati.
  3. NSC (Tulisan dengan warna merah) adalah bersikap tegas, disiplin dan bijaksana dalam menjalankan Tri Dharma Perguruan Tinggi menuju masyarakat  dunia yang sejahtera.
  4. Kesejahteraan bangsa (padi menguning) adalah tujuan yang dari cita-cita NSC dalam perannya sebagai unsur bangsa Indonesia.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *