Author: Thomas Khrisna Sidharta M.Si.
at Program Studi Akuntansi Politeknik NSC Surabaya

Selama ini dalam dunia usaha, bisnis dan keuangan kita berpikir harus selalu menjadi yang lebih baik dalam setiap segi bisnis dan usaha kita.  Bisa jadi dalam dunia bisnis lebih baik itu artinya profit yang lebih tinggi, pelayanan pelanggan yang lebih baik, omset yang lebih besar, dan ukuran-ukuran keuangan konvensional selainnya.  Namun mungkin jarang bagi kita dan bisa jadi akan sangat terasa sulit untuk berubah secara drastis atau mulai melakukan bisnis yang biasa kita lakukan dengan cara yang berbeda karena itu bisa jadi meninggal comfir zone kita selama ini. 

Jadi pada intinya kita melakukan bisnis dengan cara yang sama namun terus terus membuat cara-cara tersebut semakin lama menjadi semakin baik dan efisien, hal ini telah telah lama kita lakukan bahkan sejak pertama kali menjalankan usaha tersebut untuk dapat bertahan dan bersaing.

Namun peristiwa besar yang terjadi tahun 2020 membuat kita sangat tercengang bahwasanya telah terjadi perubahan cepat yang bahkan terjadi secara tiba-tiba, masif, dan harus segera dilakukan dan dibiasakan kalau usaha kita ingin tetap hidup. Kita tentu masih ingat bahwa sebagian pebisnis senior yang biasa menggunakan layanan perbankan secara manual dan uang kertas dalam sekejap harus membiasakan dengan pelayanan perbankan digital dalam genggaman tangan dimana artinya perbankan berubah dari perbankan manual menjadi perbankan digital,  uang dalam bentuk plastik dan kertas dalam tempo singkat berubah menjadi uang digital,  investasi keuangan yang  sebelumnya kita harus lihat secara fisik dulu bisa jadi berubah menjadi investasi maya yang cukup kita lihat lewat layar. Dalam dunia perdagangan masyarakat mulai banyak yang lebih menyukai perdagangan dan transaksi secara online dibandingkan berkunjung ke toko. 

Pendidikan tatap muka antara siswa dan pengajar yang sejak peradaban manusia telah dilakukan tiba-tiba berubah menjadi pendidikan jarak jauh yang dapat terjadi dimanapun dan kapanpun tanpa tatap muka,  pelayanan kesehatan yang harus bertemu dengan dokter juga lambat laun akan berubah menjadi pelayanan atau konsultasi online di mana tidak ada tatap muka secara langsung antara dokter dan pasiennya,  bahkan operasi secara digital dengan menggunakan teknologi robot dan akan mulai banyak dilakukan dengan mengandalkan kecepatan dan kestabilan pertukaran data via internet.

Apa maksud dari semuanya ini? Apa yang sedang terjadi tiba-tiba pada dunia usaha dan kehidupan kita saat ini?  Artinya pola pikir kita juga harus berubah mengikuti perubahan teknologi informasi dan komunikasi di mana kita tidak hanya dipacu untuk menjadi lebih baik namun juga harus berinovasi untuk berubah dalam segala bidang,  maka beranilah untuk bermimpi, berinovasi, dan membayangkan pola-pola bisnis yang jauh berbeda dari yang selama ini kita lakukan dengan didukung oleh perkembangan teknologi informasi dan komunikasi saat ini maka segalanya adalah mungkin dan bahkan akan menuju ke arah itu. Singkatnya, kreativitas, keberanian untuk berbeda, dan energy untuk bertahan dalam perubahan menjadi kunci untuk bertahan dan berkompetisi di era digital yang sarat tantangan saat ini.  Salam sehat selalu dan Semoga tulisan ini bisa menginspirasi….

Kategori: akuntansi

0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *