Politeknik NSC Surabaya memberikan pelatihan bagi siswa/i kelas 12 SMK Trunojoyo sebagai bentuk tindak lanjut kerjasama yang telah dilakukan antara kedua belah pihak. Sambutan yang hangat juga diberikan oleh pihak SMKS Trunojoyo kepada kami. Pelatihan dilaksanakan selama 2 hari dengan pada hari Kamis – Jumat tanggal 15 – 16 Desember 2022. Pelatihan yang dilakukan oleh Politeknik NSC Surabaya sebagai wujud pengabdian masyarakat dosen Program Studi Administrasi yang dapat memberikan manfaat bagi masyarakat luas khususnya para siswa/i yang hendak melanjutkan pendidikan ataupun mencari pekerjaan setelah lulus SMK, karena lulusan SMK dibentuk untuk siap menghadapi dunia pekerjaan.
Pelatihan pada hari pertama tanggal 15 Desember dengan judul pelatihan “Job Preparation”, materi disampaikan oleh Dosen Program Studi Administrasi Bisnis Ibu Fredianaika Istanti, S.A.B., M.M. Para siswa/i tdak hanya mendapatkan materi saja tetapi langsung praktek dalam proses penyiapan diri untuk memasuki dunia kerja. Praktek yang dilakukan adalah membuat Surat lamaran pekerjaan dan Pembuatan CV. Para siswa/i sangat antusias dalam mengikuti sesi ini karena sangat bermanfaat bagi mereka, sehingga mengetahui dokumen-dokumen apa saja yang perlu dipersiapkan dalam proses mencari pekerjaan.
Pelatihan pada hari kedua pada hari Jumat tanggal 16 Desember 2022 dengan materi Kiat Sukses Menghadapi Wawancara kerja. Para siswa/i langsung praktek bagaimana menghadapi wawancara kerja, hal apa saja yang perlu dipersiapkan dan bagaimana cara bersikap ketika menghadapi wawancara. Pemateri juga memberikan tips menghadapi pertanyaan-pertanyaan HRD (Human Resources Development) sehingga anak-anak sudah ada pandangan mengenai pertanyaan apa saja yang akan dihadapi. Apabila mereka menghadapi secara langsung mereka jauh lebih siap nantinya.
Semoga program pelatihan yang kami berikan bisa bermanfaat bagi para siswa/i SMK Trunojoyo Kota Jember dan bisa terjalin hubungan yang lebih erat antara kedua lembaga. Nantinya diharapkan akan terwujud program-program sejenis selanjutnya. NSC Yes We Can.
Semoga program pelatihan yang kami berikan bisa bermanfaat bagi para siswa/i SMK Trunojoyo Kota Jember dan bisa terjalin hubungan yang lebih erat antara kedua lembaga