Sebagai tindak lanjut kerjasama Politeknik NSC Surabaya dengan SMK Taruna Jaya Gresik, pada hari Rabu 14 Desember 2022 dilaksanakan pelatihan dengan materi “Kiat Sukses Wawancara Kerja” di Aula SMK Taruna Jaya Lantai 2 dari pukul 08.00 sampai dengan 10.00 WIB. Pelatihan ini diikuti oleh 64 siswa kelas XI dan XII dari Jurusan Akuntansi dan Lembaga Keuangan, Jurusan Bisnis Daring dan Pemasaran, serta Jurusan Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran, dengan pemateri Dr. Siti Mahmudah, S.Sos., M.Si. dosen tetap Program Studi Administrasi Bisnis.
Materi disampaikan secara interaktif dengan siswa dan diakhiri dengan praktik wawancara. Ada dua siswa kelas XII Jurusan Akuntansi dan Lembaga Keuangan yang dengan sukarela tampil ke depan untuk praktik wawancara, yaitu Zahratul Haya dan Nur Aliya Islami. Alhamdulillah, kedua siswa tersebut bisa mempraktikkan dengan baik. Selain itu, siswa juga merasakan bahwa materi yang disampaikan dalam pelatihan bermanfaat sebagai bekal ketika melamar pekerjaan nantinya (adv./Mahmudah).