FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI SUKU BUNGA

suku bunga merupakan faktor yang sangat penting dalam aktivitas utama bank, baik suku bunga kredit, maupun simpanan. Kedua suku bunga tersebut mempengaruhi satu dan lainnya. Apabila suku bunga simpanan naik  maka kemungkinan besar suku bunga kredit juga naik, demikian sebaliknya.
Faktor-faktor yang mempengaruhi besarnya suku bunga antara lain:
1. Kebutuhan dana
    besarnya suku bunga dapat dipengaruhi oleh kebutuhan dana bagi pihak yang
    memerlukannya. sifat kebutuhan dana dapat dibagi menjadi tiga yaitu:
    a. Keharusan
    b. Kebutuhan
    c. Keinginan
2. Persaingan antar bank
    bank tidak dapat menentukan suku bunga sesuai dengan keinginan bank saja akan tetapi ada faktor lain
    yang diperhatikan, yaitu suku bunga yang diberikan oleh pesaing.
3. Kebijakan pemerintah
    bank harus mengikuti kebijakan pemerintah dalam menentukan besarnya tingkat suku bunga.
4. Jangka waktu

    merupakan faktor penting dalam menetapkan suku bunga. semakin lama jangka waktu yang diperjanjikan 

    akan semakin besar kemungkinan adanya flunktuasi bunga dalam market rate, sehingga semakin lama

    jangka waktunya akan semakin besar tingkat bunganya.
5. Kualitas jaminan
    dalam menentukan besarnya bunga kredit yang akan diberikan kepada debitur, bank juga melihat 
    jaminannya. terdapat beberapa kekayaan yang dapat digunakan sebagai agunan/jaminan.
6. Reputasi nasabah
    bank akan lebih aman dalam memberikan kredit kepada nasabah yang mempunyai reputasi usaha, karena 
    jaminan pembayaran atas kredit yang diberikan akan lebih besar.
7. Produk
    produk yang ditawarkan oleh bank sangat bervariasi, sehingga bunga yang akan diberikan kepada 
    nasabah penyimpan dana maupun bunga yang dibebankan kepada nasabah peminjam juga tergantung
    pada jenis produknya.
8. Hubungan bank
    hubungan antara bank dan nasabah juga akan berpengaruh pada besarnya bunga. apabila nasabah 
    tersebut merupakan nasabah prima, maka bank akan memberikan bunga lebih rendah.
9. Risiko
    risiko merupakan faktor penting yang digunakan oleh bank untuk menentukan besarnya suku bunga. risiko     
    kredit terkait dengan beberapa aspek antara lain, tujuan penggunaan kredit, sektor usaha, dan jangka 
    waktu.
Categories: Uncategorized

0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.