Yang Benar dan Salah Tentang Pengarsipan

Pengarsipan merupakan alat pengorganisasian yang mendasar. Ketika sistem penyimpanan kearsipan telah dipilih dan diterapkan secara konsisten dan sistimatis  diharapkan  untuk memudahkan penemuan kembali jika diperlukan.

Untuk itu diperlukan seseorang yang ahli dalam bidang kearsipan agar file-file tidak bertumpuk di lemari arsip/filing cabinet, diperlukan perlengkapan-perlengkapan menunjang penyimpanan:
1. folder arsip kosong berwarna-warni
2. label untuk folder arsip
3. spindol tahan air
4. stiker warna untuk penanda
5. penjepit kertas
6. fastener

beberapa kiat-kiat pengarsipan:
a. lebih sedikit arsip lebih memudahkan
    cek dan teliti folder-folder arsip yang kecil, beri tanggal penerimaan surat kemudian pilah dan tata  dalam  
    satu odner atau tata dalam laci filing cabinet setelah diberikan label kode arsip.
b. menempatkan arsip-arsip pengingat
    buatlah rotasi arsip harian dan mingguan yang berfungsi sebagai pengingat akan memberikan manfaat
    besar. Misal satu surat masuk ke meja Saudara pada bulan Maret yang tampaknya menarik, tapi baru  
    harus ditindaklanjuti bulan April, jika Saudara mempunyai folder arsip untuk setiap bulan dalam satu tahun,
    makanya surat tersebut dapat ditempatkan di folder bulan April.
c. arsip elektronik/digital
    pengarsipan dengan sistem elektronik/digital sudah banyak diterapkan saat ini di organisasi dikarenakan
    semakin sempitnya lahan untuk penyimpanan arsip manual.
    keuntungan-keuntungan melakukan penyimpanan arsip secara digital:
    1.  menjamin kerahasiaan
    2.  melindungi arsip dari kerusakan musuh arsip, seperti serangga, udara, kelembaban dll
    3.  memudahkan untuk menemukan kembali
    4.  masa hidup arsip akan lebih lama
    5.  menghemat ruang, tenaga, waktu
    6.  efisiensi biaya

Categories: Uncategorized

0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.