Sebelum membuat laporan keuangan, perlu diketahui apa itu E-Commerce, Marketplace, Online shop, dan Offline shop.

E-Commerce

E-Commerce sudah ada sejak sekitar 2011, E-Commerce adalah sekumpulan dinamis antara aplikasi dan proses bisnis yang menghubungkan perusahaan dan konsumen.

Marketplace

Perantara antara pembeli dan penjual secara online dalam berjualan.

Online Shop

Menggunakan website ataupun social media dalam berjualan.

Offline Shop

Pembeli dan penjual bertemu secara langsung.

Online Shop aktivitas penjualan sebuah produk dengan menggunakan media online seperti social media sebagai alat promosi barang tersebut. Jika barang tersebut diminati pelanggan transaksi selanjutnya dilakukan lewat chat, SMS, ataupun platform lainnya.

Penulisan laporan laba rugi komrehensif dimulai dari :

  • Pendapatan, uang atau penghasilan yang diperoleh dari operasional.
  • Harga pokok penjualan, biaya yang dikeluarkan lansung maupun tidak lansung menghasilkan produk atau jasa yang dijual.
  • Beban atau biaya, pengeluaran yang bersifat reguler ataupu hanya sekali seperti biaya gedung, bahan bakar motor, gaji karyawan dan sebagainya.
  • Laba atau rgui sebeum pajak, hasil akhir operasional yang didapat dari laporan.

Laporan posisi keuangan (neraca) menecerminkan dari kekayaan yang kita punya ditulis mulai dari :

Jumlah aset yaitu total penjual dari

  • Aset lancar yang terdiri dai kas, bank, piutang, dan persediaan.
  • Aset Tetap yang tediri dari tanah, bangunan, peralatan, dan perlengkapan yang tersedia.

Jumlah liabilitas dan ekuitas total penjumlahan dari

  • Liabilitas atau hutang, yang tediri dari hutang jangka pendek dan hutang jangka panjang yang dimiliki.
  • Ekuitas yang tediri dari modal yang dibutuhkan untuk penjualan dan laba ata rugi berjalan yang pernah dicatat.

Lalu bagaimana cara menyusun laporan keuangan ?

  • Dapat dicatat kedalam buku, penulisan dan perhitungan secara manual.
  • Dapat menggunakan alat bantu seperti Microsoft Excel, menggunakan rumus excel yang tersedia di internet.
  • Atau dapat menggunakan aplikasi akuntansi berbayar dengan keunggulan dapat langsung digunakan tanpa membuat rumus terlebih dahulu.

Hal terpenting yang harus dicatat antara lain :

  • Pendapatan semua penjualan yang ada.
  • HPP (Harga Pembelian Produk) harga pembelian dari supplier, ongkos kirim, dan lain-lain.
  • Beban biaya, seperti biaya promosi admin, biaya listrik dan lainnya.
  • Aset.
  • Hutang.
  • Modal.

Tujuan penyusunan laporan keuangan ini bermaanfaat untuk beberapa kegiatan lain seperti pelaporan pajak, menganalisa penjualan yang pernah terjadi, dan inventasi dari pihak ketiga.

Berminat untuk pelatihan penyusunan laporan keuangan UMKM dan Online Shop bisa menghubungi Ibu Anke via WhatsApp.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *